Media-Inspirasi, Tanah Datar – Pemerintah Kabupaten menggelar Safari Ramadan serentak di berbagai wilayah pada Rabu–Kamis, 5–6 Maret 2025. Kegiatan ini melibatkan 22 tim yang mengunjungi 44 masjid dan musholla di sejumlah nagari.
Menurut Bupati, Eka Putra, kegiatan tersebut menjadi momentum strategis untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Ia berharap, melalui pendekatan langsung, sinergi antar pihak dapat terbangun dengan lebih optimal, mulai dari tingkat nagari hingga ke kabupaten.
Bupati juga menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan. “Kebersihan adalah tanggung jawab bersama demi kenyamanan dan kesehatan seluruh warga,” ujarnya.
Seluruh tim yang terlibat dalam Safari Ramadan memberikan bantuan kepada setiap masjid dan musholla yang dikunjungi. Bantuan yang disalurkan meliputi dana pembangunan senilai Rp10 juta, satu unit vacuum cleaner, serta santunan berbuka puasa. Selain itu, Bank Nagari Cabang Batusangkar turut memberikan bantuan berupa uang sebesar Rp2,5 juta.
Bupati Eka Putra mengapresiasi dukungan dari semua pihak yang telah berperan aktif dalam mendukung pelaksanaan Safari Ramadan ini. Ia optimis, kegiatan ini akan memberikan dampak positif bagi peningkatan komunikasi dan solidaritas antara pemerintah dan masyarakat.
(Anto)
Baca juga: Bupati Eka Putra Berpesan Kepada Masyarakat Lintau Buo dalam Safari Ramadhan di Masjid Darul Amal Tigo Jangko – berita sebelumnya yang mengulas kunjungan Bupati ke salah satu lokasi Safari Ramadan.