Media-Inspirasi, Lubuklinggau -Suami pelaku pembacokan istri di Kota Lubuklinggau Sumsel hingga tewas ditempat sudah menyerahkan diri ke Polres Lubuklingau.
Pelakunya diketahui bernama Sabaruddin ( pria berusia 28 tahun) datang langsung menyerahkan diri usai menghabisi nyawa istrinya Tinisawitri alias Ngatimin (37).
Warga Gang Bambu RT 08 Kelurahan Jogo Boyo Kecamatan Lubuklinggau Utara I ini menyerahkan diri ke Polres Lubuklinggau dengan diantar seorang tukang ojek.
Saat ini Sabaruddin sedang dimintai keterangan lebih lanjut di ruang penyidikan Polres Lubuklinggau.
Dihadapan Polisi Sabarudin mengaku kesal dan nekat membunuh istrinya karena tidak diberi uang untuk merantau.
“Pengakuan pelaku sementara dihadapan penyidik membunuh istrinya karena tidak diberi uang untuk merantau,” ungkap salah satu penyidik saat memberikan keterangan pada awak media
(Andi Irawan)