Media-Inspirasi,Waykanan-
Bupati Way Kanan, Ali Rahman meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Abdul Moeloek, Senin, 10 Maret 2025.
Benar, meninggal di ruang ICU,” kata seorang staf RSUDAM.
Namun, staf tersebut menolak memberikan keterangan lebih lanjut. “Bisa tanya langsung ke Direktur ya,” ujarnya.
Bupati Way Kanan, Ali Rahman baru menjabat sebagai Bupati setelah mengikuti pelantikan oleh Presiden Prabowo Subianto, 20 Februari 2025 lalu.
Ali Rahman kelahiran Blambangan Umpu, pada 10 Agustus 1970. Ia merupakan seorang politikus yang pernah menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Way Kanan.
Pada Pilkada Way Kanan 2020, ia terpilih menjadi Wakil Bupati Way Kanan mendampingi Raden Adipati Surya selaku Bupati Way Kanan.
Pada pilkada serentak 2024 lalu, Ali Rahman maju sebagai calon bupati bersama Ayu Asalasiyah sebagai wakil. Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 02 ini mendapatkan 53,50% di rekapitulasi suara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Way
Kanan. Lembaga itu menggelar pleno rekapitulasi perolehan suara pilgub dan pilbub tingkat kabupaten di aula kantor KPU setempat, Rabu, 4 Desember 2024. Ketua KPU Kabupaten Way Kanan Hairul Pasya memimpin langsung pleno tersebut.
( ari )