Media-Inspirasi com, Makassar(Sulsel) – PT Sri Global Mandiri tengah menjadi sorotan karena diduga sebagai penyuplai bahan bakar minyak (BBM) solar ilegal di Sulawesi. Tindakannya yang melanggar hukum tersebut bahkan disebut telah merugikan negara hingga ratusan miliar rupiah.
Dari informasi yang diperoleh, PT Sri Global Mandiri merupakan perusahan yang beralamat di Kota Palopo, Sulawesi Selatan.
Pemiliknya sendiri adalah pria berinisial W yang diduga sering menyebut dirinya punya kedekatan dengan Presiden Prabowo Subianto.
Perusahaan ini bahkan sudah sejak lama beroperasi. Dimana mereka menyuplai Solar ke wilayah Kabupaten Marowali, Sulawesi Tengah.
Ketua Umum Aliansi Pemuda Pejuang Lingkungan Hidup (APPLH) Sulsel, Ahmad Muzawir yang dikonfirmasi meminta kepada polisi untuk memeriksa pemilik PT Sri Global Mandiri atas dugaan penyalahgunaan BBM subsidi.
“Terkait adanya dugaan peredaran BBM ilegal oleh PT Sri Global Mandiri, maka kami dengan tegas meminta Polda Sulsel khususnya untuk melakukan investigasi dan memeriksa secara komprehensif terkait hal tersebut,” ujarnya, Senin (03/03/2025).
Menurut Ahmad Muzawir, peredaran BBM ilegal adalah musuh bersama yang merupakan kejahatan terhadap kemanusiaan. BBM subsidi, kata dia, harusnya diperuntukkan untuk masyarakat kecil, tapi malah digunakan oleh sekelompok orang untuk memperkaya diri sendiri.
Hal itu disebutnya jelas melanggar Pasal 55 Undang-Undang (UU) Nomor 22 Tahun 2001 Tentang Minyak dan Gas Bumi.
“Olehnya itu kami dengan tegas menyatakan dalam waktu dekat akan mengkonsolidasikan dan mengawal tuntas proses penindakan terhadap PT Sri Global Mandiri, baik dari segi hukum maupun melakukan aksi demonstrasi besar-besaran,” tegasnya.
Hingga berita ini diturunkan, wartawan masih berusaha mengkonfirmasi pemilik PT Sri Global Mandiri untuk mendapatkan penjelasan.(**) Mirwan