Media-Inspirasi, Maros(Sulsel) – Haerul (19) memilih mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri. Selasa, 14 Januari 2025. Dia ditemukan di rumahnya di Dusun Takalasi, Desa Temmapaduae, Kecamatan Marusu Kabupaten Maros.
Saat Tim Media Memantau Kediaman Haerul. Babinsa Setempat, Kadir Menyatakan benar adanya insiden gantung diri ini.
Dia mengatakan, Kejadiannya sekitar pukul 12.00 Wita.
“Kronologisnya Tante Korban menemukan Haerul sekitar pukul 12.00 Wita. Kebetulan rumah korban disamping rumah tantenya,”Tegasnya.
Lanjut, Haerul tinggal bersama adik dan neneknya. Ibunya sudah meninggal sedangkan ayahnya sedang berada di Ternate.
Sedangkan, menurut Sepupu korban berinisial ‘AL’ Menyatakan bahwa dia mempunyai masalah, tapi tidak adanya solusi ditemukan. Sehingga bunuh diri.
“Dia pendam masalahnya, selalu melamun. Tidak perna bilang sama keluarga,”tuturnya.
Semua sahabat yang sering dia temani suda saya pertanyakan, apa masalahnya haerul?.
“Salah satu temannya haerul mengakui, bahwa haerul perna bilang. Dia pusing karena ada utang yang perlu dia bayar,”ungkapnya.
Padahal, haerul suda bekerja. Itupun utangnya saat ini kami tidak tau dimana berutang. “Informasi terkait utangnya, saya tidak tau dimana berutang. Tapi kalau pun berutang, saya anggap anak itu bodoh. Masih ada solusinya dan tidak bilang sama keluarganya,”Tegasnya.
Dia mengatakan kepolisian telah turun melakukan olah TKP. Dia menambahkan bahwa pihak keluarga korban menolak untuk diadakan otopsi. “Keluarga kami menolak otopsi,” tambahnya.
(Irwan)