MEDIA-INSPIRASI, ACEH SINGKIL– Kepala Desa Tanah Bara Salman Manik dalam acara pembagian bibit tanaman terong kepada masyarakat, selasa (31/12/2024)
Kegiatan ini berlokasi di Lahan Ketahanan Pangan Dusun Dua Desa Tanah Bara di sertai penanaman secara simbolis, dalam penyampaiannya mengatakan ada sebanyak 3500 batang bibit terong yang dibagikan kepada masyarakat Tanah Bara.
Penyerahan bibit terong ini turut di hadiri Camat Gunung Meriah,Ilvi Rahmi S,STP,MM beserta staff kecamatan,Kepala Desa Lae Butar Zulkarnain, Bhabinsa Tanah Bara Serda Dedi Kanto, Pendamping Desa Nadia Sari Lubis, Perangkat Desa Tanah Bara dan masyarakat serta kelompok tani.
“Program Ketahanan Pangan Desa Tanah Bara tahun 2024 ini bukan saja pengadaan bibit terong,namun beberapa bulan yang lalu kita sudah membagikan bibit kacang panjang,bibit kuini dan bibit ikan lele,nah untuk bibit terong warga yang menerima sebanyak 15 orang dengan ketersediaan lahan sekitar setengah hektar lebih,” ujar Salman.
Kades Tanah Bara menambahkan bahwa
“Dengan memanfaatkan bibit ini,masyarakat bisa mewujudkan kemandirian pangan keluarga karena tidak perlu lagi membeli buah terong karena sudah tersedia.”
“Dengan menggerakkan kelompok masyarakat, dan ibu-ibu menjadi sebuah potensi kekuatan untuk kita menekan angka inflasi dan menciptakan ketahanan pangan buat masyarakat. Oleh karena itu saya mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung program ini,” ajaknya.
Salman Manik berharap kepada warga petani terong ini “agar merawat bibit yang sudah di serahkan sampai dengan panen nantinya,Insya Allah di bulan ramadhan mendatang kita dapat bersama memetiknya,”tutup Salman. (Maksum)